Pria, Intip 5 Langkah Berikan Orgasme Tak Terlupakan
ILC - Orgasme merupakan puncak kenikmatan tertinggi bagi pasangan suami istri saat melakukan hubungan seksual. Namun, sebagian wanita sulit mencapai orgasme. Bahkan sebagian dari wanita juga terkadang berpura-pura mencapai orgasme saat bercinta.
Mengutip laman Mens Health, Senin (27/11/2017), ada beberapa hal yang dapat dilakukan untuk memberikan orgasme yang memuaskan bagi istri. Salah satunya adalah dengan menyingkirkan penghambat yang bisa menahan gairah istri Anda dengan hal-hal romantis.
"Misalnya musik, lilin beraroma dan foto Anda dan pasangan menghiasi kamar," kata terapis seks Ian Kerner, Ph.D. Menurut Nicole Prause yang juga seorang terapis seks, pikiran negatif bisa menahan gairah wanita saat mereka menonton melakukan hubungan seksual.
Selain itu, berikut ini ada beberapa hal lain yang dapat dilakukan agar istri dapat merasakan orgasme yang tak terlupakan sepanjang pernikahan Anda.
1. Lakukan perlahan
"Jangan terburu-buru merangsang organ sensitifnya, menyentuh area tersebut bisa menyakitkan jika dia belum terangsang," kata terapis seks Lori Brotto, Ph.D.
Untuk mengetahui apa dia siap, perhatikan folikel rambut kemaluannya. Apabila sudah tegak lurus, itu merupakan tanda yang baik. Katakan padanya, "Aku dipandu olehmu."
2. Penetrasi saat siap
Sebelum melakukan penetrasi, tanyakan padanya apakah dia sudah siap. Selain itu, jangan salah anggapan. Meski kondisinya sudah basah bukan berarti dia sudah siap.
"Dinding vaginanya harus membesar dan empuk. Jangan sampai Anda malah menyakitinya," kata Kerner.
3. Rangsang di banyak titik
Beberapa ahli mengatakan orgasme wanita dapat dihasilkan dari beberapa titik di luar klitoris. Misalnya puting susu, daun telinga, leher rahim, dan G-spot.
"Lakukan eksperimen Anda sendiri. Cium lehernya, sentuh punggungnya, bisikkan di telinganya dan coba rangsang klitoris saat penetrasi," kata Kerner.
4. Humor
Bukan ide buruk untuk menyelipkan humor sesekali saat bercinta. Humor dapat membantu mematikan bagian pemikiran otak Anda sehingga Anda berdua bisa fokus pada kesenangan.
5. Stabil
"Irama yang stabil adalah kuncinya. Mulailah dengan irama dan tekanan yang terasa alami," kata Marchand. Tanyakan pertanyaan singkat dan mudah agar dia bisa bertahan saat ini, "Lebih cepat atau lebih lambat? Lebih lembut atau lebih keras? Bagaimana rasanya?"
Sumber : http://health.liputan6.com
No comments: