Tips Menemukan G-spot Agar Bercinta Lebih Hot & Memuaskan


ILC - Bukan hanya soal kepuasan hasrat seksual, bercinta jadi bukti cinta antara kamu dan pasangan yang tak bisa diabaikan. Itulah mengapa, kepuasan satu sama lain haruslah diutamakan. Salah satu mencapai kepuasan adalah dengan menemukan di manakah titik rangsang dan area sensitif yang bisa memberikan orgasme maksimal.

Dan kamu pasti sudah tak asing lagi dengan istilah G-spot kan? Bagian ini ada di area intim wanita, tepatnya di dalam vagina. Tapi sayangnya, masih banyak wanita yang tak tahu di mana letak pasti si g-spot ini. Karena letaknya tidak terlihat jelas seperti klitoris atau labia, butuh sedikit 'latihan' untuk bisa menemukannya ladies.

Untuk lebih jelasnya, sebenarnya g-spot berada di area ini.


Di kutip dari Health.com, Jennifer Berman, MD urologis dan ahli seks wanita Berman Women’s Wellness Center menjelaskan, G-spot bisa ditemukan di sepanjang dinding dalam bagian depan vagina jika wanita berbaring telentang. "Beberapa inci, kira-kira sepertiga bagian depan, dan setiap wanita relatif sama."

Meski begitu, menemukan G-spot bisa agak sulit ditemukan. Wanita bisa merasakan G-spotnya sendiri dengan tangan, dengan meraba bagian dalam vagina menggunakan satu atau dua jari. "Permukaannya agak kasar, seperti kulit jeruk." Jelas sekali jika area ini sangat sensitif, sehingga kamu akan merasakan hal berbeda dibanding area lain di Miss V, ladies.

Itu dia bentuk G-spot dan cara menemukannya. Untuk mencapai orgasme yang lebih maksimal, akan lebih baik jika kamu dan suami bisa menemukannya ya ladies.






Sumber : https://www.vemale.com






No comments:

Powered by Blogger.