'Take the L' Selebrasi Khas Griezmann Ini Terinspirasi dari Game!
ILCPOKER - Piala Dunia 2018 di Rusia telah berakhir dengan sangat sukses. Perancis berhasil menduduki juara pertama tahun ini untuk kedua kalinya setelah 1998. Akan tetapi, ada yang unik dari final piala dunia 2018 kemarin, serta berkaitan dengan video game.
Salah satu pemain asal Perancis, Antoine Griezmann sempat mencetak gol pertama di babak pertama permainan. Dia juga melakukan pose "Take the L" guna menunjukkan keberhasilannya setelah mencetak gol penalti. Banyak penggemar Fortnite mengaitkan pose tersebut dengan game besutan Epic Games ini.
Tidak ada habisnya, para penggemar Fortnite memperdebatkan dan mengaitkan hal-hal yang sedang tren dengan game tersebut. Sebelumnya, Fortnite Battle Royale juga telah melibatkan banyak orang seperti Drake, Major League Baseball, Roseanne Barr yang menjadi kontroversi, dan kini Antoine Griezmann.
Pose "Take the L" sendiri memang sedang populer di kalangan pemain Fortnite. Akan tetapi, sampai sekarang belum ada klarifikasi apakah Griezmann sungguh memainkan Fortnite di waktu luangnya atau tidak. Bagi yang belum tahu apa itu "Take the L', bisa simak videonya di bawah ini!
Kenyataannya, pose Griezmann yang berkaitan dengan emoji dari Fortnite ini bukan pertama kalinya. Dia sempat melakukannya berkali-kali di piala dunia. Pose tersebut menimbulkan komentar, baik dari penggemar Fortnite maupun bukan.
Fortnite merupakan salah satu game multiplayer garapan Epic Games. Belum sampai setahun, mereka sempat meluncurkan mode battle royale, yang berhasil menarik perhatian para pemain di seluruh dunia. Setelah muncul mode battle royale, game ini langsung memiliki tingkat popularitas tinggi. Hal ini berkat unsur kompetitif yang seru nan menyenangkan, fitur unik yang jarang ada di game-game battle royale lain, serta variasi kosmetik dan skin menarik. Kini, Fortnite telah tersedia di platform PC, iOS, PS4, Xbox One, dan Switch.
No comments: